Nah, kali ini kita akan belajar bagaimana cara membuat miniatur rumah dari stik es krim. Kita akan membuat kerajinan yang lumayan rumit nih, jadi perlu kerja keras dan ketekunan untuk menghasilkan rumah yang bagus.
Siapkanlah beberapa bahan dan alat di bawah ini, kalau ada yang dirasa kurang, kamu siapkan yang lainnya ya.
Setelah semua bahan dan alat siap, mari kita ikuti langkah-langkah membuat kerjinan rumah berikut ini.
Sebelum kita membuat kerajinan miniatur rumah, langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat denah rumah terlebih dahulu. Kita bisa membuat denah rumah seperti membuat rumah asli.
Kamu bisa menacari denah rumah sederhana di internet, kemudian print atau cetak di atas kertas ukuran A4. Nah, denah ini, nantinya akan kita gunakan sebagai acuan dalam membuat miniatur rumahnya.
Setelah kita siapkan denahnya, langkah selanjutnya adalah membuat pondasi, atau bagian bawah rumah. Pertama-tama, sambungkan beberapa stik es krim dengan menggunakan lem tembak mengikuti denah atau pola rumah yang sudah dibuat sebelumnya.
Setelah alas atau pondasi siap, kemudian tempelkan stik es krim lainnya untuk membuat lantainya. Kamu bisa memotong stik es krim yang terlalu panjang dengan menggunakan gunting atau alat pemotong lainnya.
Jika pondasi dan lantai sudah jadi, langkah selanjutnya adalah membuat dinding. Kamu bisa menempelkan stik es krim sebagai tiang terlebih dahulu. Ketika semua sudut sudah terpasang tiang dari stik es krim, barulah pasang dindingnya.
Kamu bisa mengukur terlebih dahulu seberapa panjang stik ekrim yang dibutuhkan. Jika yang dibutuhkan hanya pendek, kamu bisa memotong stik es krimnya. Tetapi, jika perlu panjang, kamu bisa menggabungkan beberapa stik menjadi satu.
Jangan lupa juga buat lubang untuk jendela dan pintu, agar, ketika jadi nanti, rumah dari stik es krim milikmu terlihat mirip seperti aslinya.
Ketika bagian dinding sudah berhasil diselesaikan dengan baik, langkah selanjutnya adalah membuat atap rumah. Pertama-tama, kamu harus membuat rangka atapnya terlebih dahulu, tentu dengan menggunakan stik eskrim juga.
Setelah rangka atap jadi, kamu bisa memasangkan atap di atasnya. Kamu bisa menggunakan stik es krim sebagai genteng, atau bisa juga menggunakan bahan lain, seperti kardus misalnya.
Nah, setelah bentuk rumahnya jadi dan sudah kelihatan seperti rumah sungguhan, saatnya kita untuk menghiasnya. Kamu bisa menambahkan kursi kecil dengan meja di teras rumah, atau bisa juga menggunakan tanaman kering agar rumah tampak asri.